Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memasang & Mengganti Favicon Blogspot

Di postingan Sepootar Blogging kali ini saya akan menyampaikan cara memasang favicon blog di akun Blogger Anda, serta Bagaimana mengganti favicon tersebut jika Anda ingin menggantinya.

Memasang ataupun Mengganti favicon blog pada pinsipnya dapat dilakukan dengan langkah-langkah yang hampir bisa dikatakan sama.

Untuk memasang mungkin lebih ke arah menambahkan elemen baru, sedangkan mengganti lebih ke arah menghapus dan menambahkan favicon berbeda dari sebelumnya.

Apa pun metodenya, yang pasti untuk memasang dan menggantinya Anda harus memiliki favicon yang akan ditambahkan dengan membuat favicon untuk blog di komputer.

memasang & mengganti favicon blogspot


Baik.

Di sini saya anggap Sobat sudah mempunyai favicon untuk ditambahkan ke blogspot yang Anda miliki.

Langsung saja ke caranya.

Cara Memasang Favicon di Blogger 2020/2021

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Pilih Blog yang ingin Anda pasang favicon
  2. Pilih "Setelan" > Dasar
  3. klik "Favicon"
  4. Pada "Upload ikon favorit khusus", klik "Choose file"
  5. Pilih file favicon yang sudah dibuat sebelumnya dari perangkat Anda
  6. Klik "Buka" jika sudah memilih
  7. Tunggu Upload selesai
  8. Simpan.

Kemudian, bagaimana jika ingin mengganti favicon sebelumnya dengan yang baru?

Kita lanjutkan ke pembahasan selanjutnya

Cara Mengganti Favicon Blogspot dengan yang Baru

Perlu dipahami sebelumnya, mengganti yang saya maksud adalah menghapus yang sebelumnya sudah diupload dan menggantinya dengan favicon yang baru.

Caranya:
  • Lakukan langkah 1 sampai 3 seperti pada penjelasan sebelumnya
  • Di bagian "Upload ikon favorit khusus" , klik Hapus (untuk menghilangkan favicon sebelumnya)
  • Klik Choose file
  • Pilih Favicon baru > Upload
  • Simpan.

Saran:
Silakan membaca artikel tentang cara membuat favicon sendiri untuk blog pada link di paragraf atas (keempat).

Setelah Anda memasang favicon blog tapi tidak berubah, ketahui penyebab favicon di blog tidak berubah meski sudah diganti.


Demikian tutorial tentang Blogging kali ini. Semoga bermanfaat.