Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menggunakan Google trends indonesia untuk menemukan ide konten Blog

Google trends adalah situs yang menyediakan data pencarian informasi di google. Dengan Google trends kita bisa menemukan topik, istilah penelusuran web, youtube, google shoping, berita, dan lainnya.

Tidak hanya itu, karena Google ini mendunia, jadi kita juga bisa mencari data penelusuran pengguna di berbagai negara secara Internasional.

Di Google trends kita dapat menyesuaikan trend yang sedang ramai dicari berdasarkan waktu. Baik satu jam terakhir, empat jam, sehari, seminggu, dan seterusnya.

Banyak para praktisi SEO, blogger kecil (seperti saya) juga memanfaatkan Google trends sebagai rujukan untuk menemukan ide konten yang akan dibuat di blog.

Sesuai dengan topik pembahasan kita sekarang, saya akan berbagi pengalaman bagaimana cara menggunakan Google trends untuk menemukan ide konten di blog.

Saya juga akan berbagi tips terbaik untuk menemukan istilah penelusuran (keyword) yang "layak" kita ambil sebagai ide konten kita.

Baik. Untuk menemukan ide konten di blog menggunakan Google trends, Anda perlu memahami blog Anda terlebih dahulu.

Persiapan sebelum menggunakan Google Trends

Sobat, perlu Anda ketahui terlebih dahulu, sebelum mulai menggunakan alat ini, memahami blog milik Anda adalah kuncinya.

Maksudnya?
Ya. Maksud saya di sini penting bagi Anda memahami topik blog. Ini akan lebih work ketika blog anda hadir dengan satu topik saja.

Misalnya topik tentang SEO atau optimasi mesin telusur, Anda harus mencari istilah penelusuran yang berkaitan dengan topik blog Anda.

Mengapa?
Alasannya yaitu semakin relevan topik blog dengan postingannya, maka kesempatan besar Anda bisa bersaing dengan situs lain di hasil penelusuran.

Bagaimana persiapan yang harus dilakukan jika blog berisi topik yang beragam?
Cukup sederhana untuk menjawab hal itu.
Anda pastinya mempunyai postingan populer di blog, kan?
Jadikan itu sebagai acuan untuk menelusuri istilah pencarian di google trends.

Nah, persiapannya hanya itu saja.

Mari kita lanjutkan pembahasannya ke Heading (Judul) berikutnya.

Cara Menggunakan Google Trends untuk Menemukan Ide Konten di Blog

Setelah persiapan Anda lakukan, tahap selanjutnya adalah menggunakan Google trends untuk mulai mencari dan menemukan istilah penelusuran yang pas untuk dijadikan ide konten.

Bagaimana caranya?

Pertama, Anda masuk ke Google Trends Indonesia dengan membuka web browser atau peramban di perangkat Anda.

Dari hp boleh, di laptop juga bisa. Pilih saja perangkat yang memungkinkan.

Kedua, Masukkan kata yang relevan dengan Topik blog kita pada kolom "Masukkan topik atau Istilah penelusuran".

Misalnya: "Keyword".

Anda akan menemukan Grafik yang menunjukkan fluktuasi trafik.

Tapi perlu diingat, grafik yang muncul akan beragam, bergantung pada rentang waktu yang dipilih.

Scroll atau geser tampilannya ke bawah.

Anda akan menemukan "Kueri terkait". Apa itu?

Kueri terkait merupakan istilah penelusuran yang relevan dengan topik yang dimasukkan pada kolom penelusuran di Google trends. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya.

Tips dari saya, silakan ubah rentang waktu dan lihat setiap Kueri terkait yang muncul ketika Anda mengubah rentang waktu trend di penelusuran web. Pilih rentang yang tidak terlalu lama. Mengapa?

Kalau memilih rentang yang terlalu jauh dari hari ini, artinya kueri tersebut kemungkinan besar sudah banyak digunakan blogger lain. Hasilnya apa yang Anda buat mungkin sulit bersaing di hasil penelusuran Google meskipun URL di-index.

Setelah Anda menemukan kueri yang sedang naik pesat dalam hitungan % (persen), misalnya naik pesat 1.500 % dalam rentang sehari terakhir atau 4 jam terakhir, langkah selanjutnya adalah menyalin kueri tersebut.

Apa yang harus dilakukan selanjutnya? Selanjutnya adalah mengecek dan menilai kueri tersebut di penelusuran

Mengecek dan Menilai Kueri dari Google Trends di Penelusuran Google secara Langsung


Selajutnya, buka jendela baru di Broser pada perangkat Anda.
Kemudian, masukkan kueri tersebut di google.

Ada hal yang perlu Anda perhatikan di sini.
Apabila kueri terkait termasuk ke dalam "short tail-keyword" (keyword singkat). Keyword singkat biasanya terdiri dari satu sampai empat kata.

Saya ambil contoh kasus di sini, misalnya kueri yang diperoleh adalah "keyword planer". Maka yang harus dilakukan adalah mencari keyword turunan yang berisi kata lebih panjang (biasanya lima kata atau lebih) untuk selanjutnya dijadikan ide konten.

Gunakan saran penelusuran atau penelusuran terkait yang ada di bawah halaman google.

Tampilannya bisa Anda lihat di bawah ini.

Tampilan saran penelusuran dan penelusuran terkait di google

Nah, itu jika kueri yang ditemukan di Google trends termasuk short-tail keyword.

Bagaimana jika kueri-nya terdiri dari lima kata atau lebih? Ini yang disebut dengan long-tail keyword atau kata kunci panjang.

Yang harus dilakukan apabila menemukan kueri seperti itu, masuk ke Google penelusuran. Telusuri kueri itu dengan operator "allintitle".

Bagaimana caranya? Jika Anda menemukan keyword "cara menggunakan ahrefs free keyword generator tool", artinya itu adalah keyword panjang.

Buka Google, ketikkan di kolom pencariannya dengan format : allintitle:cara menggunakan ahrefs free keyword generator tool

Jika Anda menemukan hasil yang ditemukan sedikit. Artinya itu layak untuk dijadikan sebagai ide konten di blog topik SEO yang kita miliki.

Jadikan sebagai judul artikel jika memang belum ada frasa yang sama percis.
Kalau ditemukan frasa yang 100% sama, kita bisa menambahkan kata pelengkap lainnya.

Demikian tutorial tentang cara menggunakan google trends Indonesia untuk menemukan ide konten blog. Semoga bermanfaat. Bagaimana menurut Anda? Berikan pendapat Anda di kolom komentar.