Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Membuat dan Mengaktifkan Deskripsi Penelusuran di Blogger

Bertemu lagi dengan saya di Sepootar Blogging. Kali ini saya akan membahas Apa itu deskripsi penelusuran, fungsinya untuk blog, cara membuatnya, dan bagaimana mengaktifkannya di blogger.

Sobat, pernahkah kamu melihat tampilan seperti ini saat menelusuri nama blog?


tampilan deskripsi penelusuran blog di mesin pencari

Kalau pernah, teks yang ditandai pada tampilan di atas adalah deskripsi penelusuran tag meta blog Sepootar ini.

Jadi...

Apa itu Deskripsi Penelusuran?

Kalau boleh saya definisikan, deskripsi penelusuran merupakan teks atau kalimat yang terdiri dari 150 karakter (biasanya) yang ditulis atau dibuat oleh pemilik blog untuk mendeskripsikan blognya secara singkat kepada calon pengunjung melalui search engine agar dapat mengetahui topik dari blog tersebut.

Jadi, kalau bicara tentang ini (tag meta) pasti kaitannya dengan mesin telusur.
Fitur ini sebenarnya disediakan oleh platform blogging (misalnya Blogger / Blogspot) sebagai upaya untuk membantu mesin telusur dan pengguna (pengunjung) untuk memahami apa topik yang diangkat dari sebuah blog.

Ya. Kalau berbicara mesin telusur pastinya ini termasuk bagian dari optimasi mesin telusur atau SEO. Jadi, bagian ini cukup penting untuk diisi.

Lalu, fungsinya apa?

Fungsi Deskripsi Penelusuran pada Blog

Seperti bisa Sobat lihat pada gambar yang sudah saya tampilkan di atas.
Saat Sobat mendengar sebuah nama blog, misalnya Sepootar. Ketika kamu mencarinya lewat browser di hp maupun di laptop menggunakan Google misalnya, Kamu akan menemukan deskripsi dari blog tersebut di bawah nama atau judulnya.

Fungsinya antara lain:
  1. Memberikan informasi atau uraian singkat mengenai blog
  2. Dalam kasus lain, bagian ini juga digunakan oleh search engine sebagai keterangan penting dalam menilai relevansi konten yang ada di dalam blog tersebut
  3. Sehingga kita juga dapat menjadikannya sebagai acuan untuk membuat konten tertarget untuk blog kita.
Kamu ingin tau bagaimana saya membuatnya?

Yuk kita lanjutkan ke pembahasan selanjutnya.

Cara Membuat Deskripsi Penelusuran di Blogspot

Untuk membuatnya ada rumus.
Ciee rumus, kayak matematika saja.

Emang benar. Search engine itu bekerja dengan Algoritma. Sedangkan algoritma itu sendiri adalah produk matematika. Matematika adalah ilmu logis. Jadi, kamu harus membuatnya logis untuk blog kamu.

Untuk membuatnya, kamu perlu memperhatikan hal-hal berikut.

1. Pikirkan apa topik blogmu; dan
2. Apa saja subtopik yang akan dibahas di blog.

Misalnya kamu punya blog tentang makanan. Kamu eksplorasi apa saja yang akan kamu bahas di blog, saya ambil contoh saja misalnya membahas wisata kuliner di Indonesia, resep dan cara memasak, dan makanan terkenal di mancanegara.

Kamu perlu mempersiapkan rumus untuk membuat deskripsi penelusuran blog, seperti ini:

Nama blog + adalah blog tentang + konten yang akan dibahas.

Saya ambil contoh milik blog ini saja, ya, biar rumus yang di atas kamu pikirkan sendiri untuk mengasah keterampilan dalam membuatnya.

Kamu bisa lihat lagi tampilan deskripsi penelusuran meta tag di atas atau memperhatikan teks deskripsi yang saya buat untuk blog ini.

Sepootar adalah blog yang membahas tutorial tentang cara dan tips seputar blogger atau blogspot, SEO, sosial media, dan monetisasi blog.
Dari contoh di atas, kamu pasti akan tau apa yang ada atau disajikan di blog ini. Ketika kamu mengetik "Sepootar" di Google atau mesin telusur lain seperti Bing.

Dengan begitu, ada pengalaman baik yang akan didapatkan oleh calon pengunjung sebelum mereka memutuskan masuk mengakses blog ini.

Mengapa saya menggunakan Nama blog lebih dahulu? Alasannya untuk Branding nama. Selanjutnya saya menjelaskan pembahasan yang disajikan di blog ini sebagai tolok-ukur membuat konten.

Jadi, kalau sudah diatur seperti itu mudah sekali bagi kita fokus ke pembahasan yang ditulis di deskripsi tersebut.

Sama halnya dengan blog ini. Pasti saya hanya akan membahas tentang cara dan tips seputar blogspot atau blogger, optimasi mesin telusur atau SEO, sosial media, dan monetisasi blog untuk mendapatkan uang dari internet melalui blog.

Jadi, itu cara yang saya gunakan untuk membuat deskripsi penelusuran di blog.

Jadi, tugas Sobat sekarang adalah membuatnya sebaik mungkin. Kamu buat deskripsinya dengan kalimat logis dan harus dapat ditulis hanya dengan 150 karakter karena Blogger hanya menyediakannya untuk 150 karakter saja (termasuk spasi, tanda baca, dan lainnya).

Lalu... Bagaimana mengaktifkannya di blogger agar bisa muncul di Google?

Caranya... Yuk lanjut lagi ke pembahasan berikutnya.

Cara Mengaktifkan Deskripsi Penelusuran Blog di Blogger

Untuk mengaktifkannya, ikuti langkah-langkah berikut:
  1. Pada akun blogger Anda pilih blog yang ingin menerapkan tag meta deskripsi
  2. Pilih "Setelan" > Tag meta
  3. Aktifkan deskripsi penelusuran dengan klik tombol hidupkan di sampingnya
  4. klik "Deskripsi penelusuran"
  5. Isi kolom tersebut dengan kalimat yang sudah dipersiapkan sebelumnya sebanyak 150 karakter atau bisa kurang dari itu
  6. Simpan.
Setelah itu, apa yang harus dilakukan?
Jika sebelumnya blog kamu sudah terdaftar di Google webmaster, lakukan Ispeksi URL untuk halaman beranda blog kamu, kemudian minta pengindeksan ulang.

Tapi, kalau blog kamu baru dibuat, bisa mendaftarkan blog kamu ke Google webmaster tools atau Search console saat sudah mempunyai postingan setidaknya 7 (tujuh) buah.

Untuk mengeceknya apakah muncul di Google, silakan lakukan pencarian nama blog kamu di pencarian.

Update

Cara Membuat Deskripsi Penelusuran untuk Postingan di Blogger

Pembahasan selanjutnya adalah membuat deskripsi penelusuran untuk postingan.

Ada hal yang perlu kamu tau.

Ini dengan yang tadi, keduanya berbeda.

Deskripsi penelusuran blog itu diaktifkan melalui tag meta di setelan blogger, sedangkan deskripsi penelusuran postingan berada di dalam editor postingan.

Keduanya memang beda tapi saling berkaitan.

Deskripsi penelusuran untuk postingan tidak akan muncul atau aktif di editor postingan kalau sebelumnya kamu tidak mengaktifkan tag meta untuk blog kamu.

Jadi, apabila ingin mengaktifkan search description di postingan kamu harus aktifkan meta tag description terlebih dahulu.

Untuk membuat deskrpisi penelusuran di postingan, kamu cukup merangkum atau mendeskripsikan tag heading di postingan (kalau ada) dan memasukkannya ke kolom deskripsi penelusuran yang dimaksud. Letaknya ada di sudut kanan-bawah editor postingan blogger.

Tampilannya seperti ini.

cara mengisi deskripsi penelusuran postingan di blogger


Sekian pembahasan yang dapat saya sampaikan terkait deskripsi penelusuran di blogger. Semoga bermanfaat.